Bromelia (Ananas Cosmusus)
Bromelia (Ananas Cosmusus) adalah salah satu jenis tanaman hias dari kelompok tanaman nanas-nanasan. Mungkin terdengar asing dengan nama ini, namun ketika sudah melihatnya pasti sudah sangat sering dilihat. Bromelia termasuk tanaman bunga, warnanya yang cantik menjadi alasan tanaman ini dijadikan sebagai tanaman hias. Tidak terlalu sulit untuk memelihara tanaman ini, karena intensitas cahaya dan air yang dibutuhkan tidak terlalu banyak. Bromelia berasal dari kawasan tropika Benua Amerika. Salah satu ciri khas dari tanaman ini adalah Dalam satu pohon, daunnya terdiri dari berbagai macam warna, yaitu warna hijau, merah dan kuning. Bromelia juga merupakan struktur penting bagi ekosistem karena berfungsi menyimpan air melalui bagian daunnya.Sistem ini juga disebut sebagai yangki air, yaitu mewakili mekanisme penyesuaian dan survival tumbuhan yang bertujuan menyediakan komuniti mikrohabitat makhluk hidup.
Berdasarkan habitat hidupnya, bromelia dibagi menjadi tiga macam. Pertama disebut terrestrial yaitu tumbuh ditanah, Kedua, disebut rupik atau saxica yaitu tumbuh di atas batu-batuan, dan yang Ketiga disebut sebagai epiphytes yaitu tumbuh pada tumbuhan lain.
Morfologi Bromelia terdiri dari :
- Akar, akar bromelia yaitu serabut, dengan bentuk akar ini struktur tanaman yang ada diatas tanah dapat ditopang dengan baik. akar serabut juga berfungsi untuk menyerap unsur hara.
- Batang, bromelia memiliki bentuk batang yang pendek disebut juga caulescent atau tidak memiliki batang sama sekali yang disebut juga dengan acaulescent. struktur batang pendek pada bromelia biasanya merupakan batang lunak dan tidak berkayu.
- Daun, ini adalah bagian yang menjadi daya tarik dari Bromelia. Bentuknya memanjang, langsing dan tersusun roset. permukaan daun bromelia yaitu mengkilap dan halus, biasanya ada beberapa motif pada daun seperti belang-belang, zig zag dan bintik-bintik, dan bagian ketiak bromelia menjadi tempat penampungan air.
- Sisik, pada bromelia hal ini menjadi salah satu adaptasi fisiologis yang tidak dipunya oleh seluruh tanaman bromelia, hanya beberapa saja. fungsi dari sisik ini adalah sebagai tameng atau penutup trikoma. morfologi dari bromelia ini menjadi sesuatu yang unik. pada kondisi yang panas dan air langka, sisik yang ada dipermukaan daun akan menyusut. hal ini berguna agar penguapan yang terjadi akan berkurang. Dan saat air normal, sel-sel yang berperan sebagai perisai kembali berkurang.
- Bunga, Bromelia memiliki bentuk bunga yang unik, yaitu dengan tangkai tunggal dan muncul ditengah-tengah daun yang tersusun roset. Bromelia jenis tanaman yang berumah satu, itu artinya dalam satu bunga terdapat dua jenis kelamin yaitu jantan dan betina. dengan demikian penyerbukan bunga terjadi pada satu tanaman.
- Buah, hasil dari penyerbukan bunga jantan dan betina maka akan memproduksi buah. Buahnya berbentuk seperti berry dengan warna yang bervariasi, antara lain kuning dan merah jambu. Didalam buahnya terdepat biji untuk memperbanyak tanaman bromelia secara generatif.
Jenis Tanaman
Perdu
Jenis Fungsi
Penyerap CO2 dan penghasil O2
Kategori konservasi
Kritis atau sangat terancam punah
Kingdom
Plantae
Sub Kingdom
Tracheobionta
Divisi
Magnoliophyta
Sub Divisi
Spermatophytina
Kelas
Liliopsida
Sub Kelas
Commelinidae
Ordo
Bromeliales
Family
Bromeliaceae
Genus
Bromeliad
Species
Bromelia Pinguin L
Daya serap karbon/hari(kg)
Lokasi & Jumlah
Nama Taman | Jumlah Tanaman |
---|